Sistem Informasi Pemantauan Dan Evaluasi Penanggulangan Stunting Berbasis Website Di Kecamatan Kalidoni

febriansyah, febri and Terttiavini, avini and Abdul Kholik, Kholik (2024) Sistem Informasi Pemantauan Dan Evaluasi Penanggulangan Stunting Berbasis Website Di Kecamatan Kalidoni. Masters thesis, Universitas indo global mandiri.

[thumbnail of Febriansyah_2017210030_Full Karya Ilmiah.pdf] Text
Febriansyah_2017210030_Full Karya Ilmiah.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy
[thumbnail of febriansyah_2017210030_File cover-Daftar isi.pdf] Text
febriansyah_2017210030_File cover-Daftar isi.pdf

Download (820kB)
[thumbnail of 2017210030_SEP_2024_1.pdf] Text
2017210030_SEP_2024_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK
Dalam proses pendataan khususnya jumlah ibu hamil dan anak balita di
Kecamatan kalidoni, saat ini belum sepenuhnya akurat. Hal ini dikarenakan
banyak ibu hamil dan anak balita yang tidak terdata dengan baik pada masing�masing kelurahan. Juga banyak kasus-kasus stunting yang tidak terdeteksi,
sehingga proses penanganan dan penanggulangan stunting menjadi terkendala.
Selain itu, kecamatan kalidoni belum memiliki media informasi berbasis website
yang dapat diakses oleh warga untuk menyebarkan informasi mengenai
pentingnya menjaga kecukupan gizi bagi ibu hamil dan anak balita, serta upaya
penanganan dan penanggulangan stunting bagi warga kecamatan kalidoni.
Penelitian ini bertujuan untuk membangun sistem informasi pemantauan dan
evaluasi penanggulangan stunting berbasis website agar dapat mempermudah
pihak Kecamatan dalam mengelola dan memantau data ibu hamil, data anak balita
serta jumlah stunting, sehingga dapat memberikan pelaporan data stunting secara
faktual dan akurat. Sistem informasi ini dibangun dalam bentuk website dengan
menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL dengan metode
pengembangan prototype, dengan harapan dapat memudahkan pemantauan dan
penanggulangan stunting di wilayah Kecamatan Kalidoni Palembang.
Kata Kunci : Sistem Informasi, Pemantauan, Stunting, Website.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi S1
Depositing User: febriansya febri ansyah
Date Deposited: 25 Sep 2024 03:14
Last Modified: 25 Sep 2024 03:14
URI: http://repository.uigm.ac.id/id/eprint/3040

Actions (login required)

View Item
View Item