Antony, Fery and Setiawan, Candra and Lazi, Rizal (2024) IMPLEMENTASI SISTEM ALARM BERBASIS INTERNET OF THINGS (IoT) TERHADAP KEAMANAN LEMBAGA KEUANGAN NON BANK. Masters thesis, Universitas Indo Global Mandiri.
RizalLazi_2019310072_File Full Karya Ilmiah.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (4MB) | Request a copy
RizalLazi_2019310072_File Cover - Daftar isi.pdf
Download (510kB)
Abstract
Sistem keamanan yang efektif menjadi hal yang sangat penting bagi lembaga
keuangan seperti Bank. Dalam upaya untuk meningkatkan keamanan, teknologi
Internet of Things (IoT) telah menjadi fokus utama dalam pengembangan sistem
keamanan terkini. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan sistem
alarm berbasis IoT untuk meningkatkan keamanan di lingkungan Lembaga
Keuangan Non Bank. Penelitian ini menggunakan metode pengembangan sistem
yang meliputi tahap perencanaan, perancangan, implementasi, dan pengujian. Pada
tahap perencanaan, analisis kebutuhan keamanan Lembaga Keuangan Non Bank
dilakukan untuk mengidentifikasi fitur-fitur yang diperlukan dalam sistem alarm
berbasis IoT. Tahap perancangan melibatkan desain arsitektur sistem, pemilihan
perangkat keras dan perangkat lunak yang sesuai, serta pengaturan koneksi
jaringan. Tahap implementasi melibatkan pemasangan dan konfigurasi perangkat
keras, pengembangan perangkat lunak, serta integrasi komponen-komponen sistem.
Pada tahap pengujian, sistem alarm diuji dengan skenario keamanan yang berbeda
untuk memastikan kinerjanya sesuai dengan harapan. Hasil dari penelitian ini
adalah meningkatkan efektivitas pengamanan Lembaga Keuangan Non Bank
dengan memanfaatkan teknologi Internet of Things (IoT) yang dapat mendeteksi
potensi ancaman keamanan lebih cepat dan lebih akurat, di mana petugas keamanan
dapat mengambil tindakan yang diperlukan secara cepat dan efisien. Implementasi
sistem alarm berbasis IoT ini diharapkan dapat memberikan keamanan yang lebih
baik bagi Lembaga Keuangan Non Bank, melindungi aset dan informasi berharga
dari ancaman kejahatan. Selain itu, sistem ini juga dapat memberikan keuntungan
tambahan dalam hal menjaga keamanan yang lebih efektif. Penelitian ini
memberikan kontribusi positif dalam penerapan teknologi IoT dalam konteks
keamanan Lembaga Keuangan Non Bank, dan dapat menjadi landasan untuk
pengembangan sistem keamanan yang lebih canggih di masa depan.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Komputer S1 |
Depositing User: | Rizal Lazi |
Date Deposited: | 28 Feb 2024 08:56 |
Last Modified: | 28 Feb 2024 08:56 |
URI: | http://repository.uigm.ac.id/id/eprint/1815 |