Augmented Reality Sebagai Media Interaktif Dalam Pengenalan Motif Tradisional Songket Palembang

Purbasari, Nadira Putri and Puspasari, Shinta and Ramadhan, Mustafa (2025) Augmented Reality Sebagai Media Interaktif Dalam Pengenalan Motif Tradisional Songket Palembang. Masters thesis, Universitas Indo Global Mandiri.

[thumbnail of NadiraPutriPurbasari_2021110102_FileFullKaryaIlmiah.pdf] Text
NadiraPutriPurbasari_2021110102_FileFullKaryaIlmiah.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
[thumbnail of NadiraPutriPurbasari_2021110102_FileCover-DaftarIsi.pdf] Text
NadiraPutriPurbasari_2021110102_FileCover-DaftarIsi.pdf

Download (661kB)
[thumbnail of 2021110102_FEB_2025_1.pdf] Text
2021110102_FEB_2025_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (13MB) | Request a copy

Abstract

Augmented Reality (AR) adalah teknologi yang mengintegrasikan elemen virtual dengan dunia nyata secara langsung dan waktu nyata, memberikan pengalaman interaktif melalui multimedia dan pemodelan 3D. AR telah menjadi alat inovatif dalam berbagai bidang, termasuk pelestarian budaya, dengan memperkenalkan warisan tradisional secara menarik. Salah satu penerapan AR yang potensial adalah memperkenalkan motif songket Palembang, yang memiliki nilai filosofis dan karakter geometris unik. Penelitian ini bertujuan mengembangkan aplikasi AR berbasis marker untuk memperkenalkan motif songket Palembang, yang dapat diakses melalui perangkat Android. Aplikasi ini dikembangkan menggunakan metode Rational Unified Process (RUP), yang memungkinkan proses pengembangan dilakukan secara bertahap dan terstruktur, meliputi perencanaan, analisis, desain, dan pengujian. Teknologi AR dalam aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk berinteraksi langsung dengan motif songket dalam visualisasi 3D yang interaktif, memberikan pengalaman belajar yang menarik. Berdasarkan hasil pengujian, jarak deteksi marker mengungkapkan rentang optimal antara 10 hingga 40 cm, di mana aplikasi kesulitan mendeteksi marker di luar rentang tersebut. Namun, aplikasi dapat mendeteksi marker dengan baik pada berbagai sudut. Aplikasi ini juga menunjukkan tingkat kegunaan yang baik dengan skor System Usability Scale (SUS) sebesar 72,89. Diharapkan, aplikasi ini tidak hanya dapat berkontribusi dalam pelestarian budaya lokal, tetapi juga menginspirasi penggunaan teknologi serupa dalam memperkenalkan warisan budaya lainnya kepada generasi muda.

Kata Kunci: Augmented Reality (AR), Pelestarian budaya, Marker-based AR, Rational Unified Process (RUP).

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika S1
Depositing User: Nadira Nadira Purbasari
Date Deposited: 02 Mar 2025 23:02
Last Modified: 02 Mar 2025 23:02
URI: http://repository.uigm.ac.id/id/eprint/4048

Actions (login required)

View Item
View Item