Pemanfaatan Transportasi Air Tradisional di Sungai Musi Untuk Meningkatkan Sektor Pariwisata

Raden Ayu, Nabila Indriani (2024) Pemanfaatan Transportasi Air Tradisional di Sungai Musi Untuk Meningkatkan Sektor Pariwisata. Masters thesis, Universitas Indo Global Mandiri.

[thumbnail of RadenAyuNabilaIndriani_2020280043_File Full Karya Ilmiah.pdf] Text
RadenAyuNabilaIndriani_2020280043_File Full Karya Ilmiah.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB) | Request a copy
[thumbnail of RadenAyuNabilaIndriani_2020280043_File Cover-Daftar Isi.pdf] Text
RadenAyuNabilaIndriani_2020280043_File Cover-Daftar Isi.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of 2020280043_AGU_2024_1.pdf] Text
2020280043_AGU_2024_1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (26MB) | Request a copy

Abstract

Kawasan pusat kota Palembang memiliki potensi wisata di sungai. Hal ini merupakan keunikan yang harus dikembangkan untuk menambah wisatawan berkunjung ke kota Palembang. Selama rute perjalanan dari BKB menuju Pulau Kemaro memiliki potensi atraksi wisata karena melewati objek objek wisata yang memiliki sejarah yang menarik untuk diceritakan kepada wisatawan. Namun hingga saat ini, wisata disungai belum banyak diminati oleh wisatawan lokal maupun internasional karena lokasi wisata belum terintegrasi sebagai wisata transportasi. Adapun permasalahan lainnya yaitu, keamanan yang kurang terjamin karena masih banyak tindak kriminalitas dan pemalakan di area Benteng Kuto Besak. Ruang parkir yang tidak teratur membuat akses jalan menuju lokasi wisata menjadi terhambat terutama di Benteng Kuto Besak. Kurangnya interaksi antara pengemudi ketek dengan wisatawan sehinggan selama perjalanan membosankan. Tujuan yang ingin dicapai pada penelitian ini untuk merumuskan “Pemanfaatan Tranportasi Air Tradisional untuk Meningkat Pertumbuhan Sektor Pariwisata Di Kota Palembang”, sehingga dapat meningkatkan pendapatan ekonomi dan peningkatan kualitas hidup masyarakat terkait dengan menggunakan metode kuantitatif dengan teknik analisis skoring dan analisis SWOT. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa sungai musi memiliki potensi yang besar dibidang pariwisata dengan menjalankan strategi – strategi yang telah dirumuskan dari hasil kuisioner wisatawan . Dengan adanya strategi yang telah dihasilkan menimbulkan program – program yang diharap dapat menjadi acuan guna untuk meningkatkan sektor pariwisata dengan memanfaatan transportasi air tradisional disungai musi yang berupa ketek.

Kata Kunci: Ketek, Pemanfaatan Transportasi, Transportasi Air Tradisional, Pariwisata, Sungai Musi

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Fakultas Teknik > Perencanaan Wilayah dan Kota S1
Depositing User: raden ayu nabila indriani
Date Deposited: 27 Aug 2024 04:08
Last Modified: 27 Aug 2024 04:08
URI: http://repository.uigm.ac.id/id/eprint/2700

Actions (login required)

View Item
View Item